Saturday, October 2, 2010

kakek tua gila

Konon ada sebuah cerita tiongkok (china) hiduplah seorang kakek tua yang menggali gunung. setiap ada orang yang lewat pasti bertanya "kakek sedang apa?" kakek itu selalu menjawab hendak memindahkan gunung. orang-orang itu mentertawakannya bahwa kakek tua itu gila, bagaimana mungkin dia hendak memindahkan gunung, umurnya saja sudah tua.. kakek tua mengatakan kalo pekerjaan ini tidak selesai maka akan diteruskan anaknya, anaknya nggak selesai akan diteruskan cucunya, cucunya
nggak selesai akan diteruskan oleh generasi berikutnya..sampai gunung itu pindah. membangun peradaban dinegeri ini tak ubahnya bagai hendak memindahkan gunung, yang tak cukup satu generasi namun bisa sampai tiga generasi bahkan lebih.

tentunya bukan sebagai kakek tua secara biologis namun kakek tua dalam semangat dan motivasi. tentunya ini hanya mungkin dilakukan anak muda yang bukan hanya dibutuhkan keberanian untuk memulai namun juga kesabaran dan stamina yang cukup untuk sebuah
pekerjaan yang tidak mungkin hanya dirinya saja yang sanggup menyelesaikan namun juga kemampuan untuk menularkan semangatnya dan kesempatan bagi generasi berikutnya untuk ambil peran memindahkan gunung. pandangannya jauh kedepan, mampu memulai pekerjaan dari yang kecil, hari ini dan disini. dan pertanyaan yang paling mendasar adalah siapa yang hendak memulai semua ini? siapa yang hendak mau disebut kakek tua gila?

posted by :agussyafii di blognya


Sumber : MyQuran

KUNNNNNNNNNNNNNNNNNNN

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 comments:

Post a Comment